BRI Cabang Rengat Gelar Soft Launching pasar.id

    BRI Cabang Rengat Gelar Soft Launching pasar.id

    INDRAGIRI HULU - Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Rengat menggelar Soft Launching pasar.id di Pasar Rakyat Kota Rengat, Jumat pagi 22 April 2022.

    "pasar.id merupakan salah satu terobosan dari BRI dalam digitalisasi perdagangan pasar tradisional, yaitu dengan memfasilitasi seluruh pedagang pasar untuk melakukan aktivitas jual beli secara daring, " kata Pimpinan Cabang BRI Rengat Ferry Wadianto.

    Ferry menjelaskan bahwa pasar.id sudah merupakan cita-cita lama BRI sebagai respon terhadap era digitalisasi perdagangan apalagi di masa pandemi sekarang ini. Oleh karena itu, BRI mengajak masyarakat bisa bertransaksi secara aman dan nyaman melalui platform pasar.id.

    "Kami berharap kehadiran pasar.id dapat mendukung program pemerintah Kabupaten Inhu terutama kepada para pedagang pasar, " katanya.

    Ferry juga memohon masukan dan arahan dari Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Inhu yang nantinya bisa diperbaharui pada saat grand launching.

    Dalam pada itu, Plt. Kepala Disperindag Inhu, Evy Irma Junita Manurung mengatakan pasar.id dapat menjadi pilihan masyarakat untuk berbelanja tanpa harus keluar rumah di tengah kondisi pandemi dan new normal saat ini.

    Menurutnya pemikiran tentang kehadiran pasar.id yang akan mematikan ekonomi pedagang tradisional adalah suatu kekeliruan, karena pasar.id merangkul para pedagang yang ada di pasar-pasar tradisional.

    Seiring berjalannya waktu, kami berharap pasar.id dapat berkembang, pedagang yang mendaftar juga bertambah sehingga dapat membantu pemulihan ekonomi masyarakat Kabupaten Inhu khususnya para pedagang pasar tradisional.

    "Terima kasih kepada BRI atas fasilitas ini, kami sangat mendukung launching pasar.id ini demi pemulihan ekonomi masyarakat di Kabupaten Inhu, " pungkas Evy.  (Arlendi)

    RIAU INHU
    Arlendi Situmorang

    Arlendi Situmorang

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Inhu Hadiri Rapat Paripurna LKPJ...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Inhu Kembali Raih WTP LHP LKPD ke...

    Berita terkait